Wednesday 17 November 2021

 Survey Sekolah MTS dan SMP Islam
Tidak terasa anak yang paling besar sudah mau tamat kelas 6 nanti di Juni 2022 , saatnya survey SMP Islam dan MTS untuk jenjang berikutnya agar tahu perkiraan dana yang harus dikeluarkan. Berikut beberapa sekolah yang sudah disurvey :


1. MTSN 3 Pondok Pinang


Madrasah Negri yang menjadi incaran favorit lulusan MI, letaknya di Jl. Pupan. Akses ke sekolah jika menggunakan mobil sedikit  susah karena masuk ke jalan kecil , jadi mepet-an sama mobil dengan arah yang berlawanan. Di MTSN ini nanti pendaftarannya melalui online atau dibantu pendaftaranya melalui sekolah sebelumnya.  Ada beberapa jalur atau cara untuk bisa masuk sini : Jalur Madrasah ,Jalur Reguler dan Jalur Prestasi.Untuk lebih jelasnya bisa ditanyakan kepada komite di MTSN 3 dengan mendatangi langsung sekolah yang bersangkutan. Atau klik https://ppdb-madrasahdki.com/#/0201/hasil/seleksi/22010003/0/1/simple


2. SMP Islam Ruhama
Lokasi cukup dekat dari rumah, dan di dalam kawasan cukup aman, karena di dalam area gedung KB TK, SD , SMP SMK bersebelahan . Gedungnya juga baru. Kelas SMPnya ber-AC, toilet bersih. Saat survey petugas cukup ramah dan sabar dalam menjelaskan , dan menemani untuk melihat sekolahnya dan dijelaskan satu persatu. Untuk biaya tahun 2022 bisa dilihat di bawah : 


3.SMPN 3 Tangsel


Salah satu SMP Negri dekat rumah yang terletak di Jl.Ir H.Juanda , Tangerang Selatan. Gedungnya Rapi , tertata dan bersih. Yang menarik di sini karena ada kelas aksel dan bilingualnya dan terbatas untuk 25 siswa kalau tidak salah, dan ada biaya sekitar 5 jutaan untuk masuk kelas bilingual. Namun untuk SMPN biasanya baru buka pendaftaran secara online di dekat tahun ajaran baru. Dan biasanya yang diterima yang lokasi dekat dengan sekolah +/- 500- 700 m. 

4. Pesantren An Nuqtah


Pesantren modern yang terletak di kawasan Tangerang ini, harganya masih dibilang terjangkau kisaran Rp. 10 jutaan dengan SPP Rp. 900 ribu ,  dibanding pesantren lain daerah Tangerang dan Tangerang Selatan dengan fasilitas lengkap, gedung yang tergolong baru, dan bersih. Untuk biaya masuk di 2022 ini bisa dilihat di websitenya yaitu : www.an-nuqthah.com

5.Smpn 10 tangsel

Berkawasan di dekat komplek Pertamina Kampung Utan, Ciputat.
Sekolahnya luas ,adem,nyaman. Cara penerimaan petugas PPDBnya juga ramah dan sopan serta menjelaskan secara detail. 
Info PPDB 
https://ppdbsmpn.tangerangselatankota.go.id/petunjuk/download

6. Mtsn 1 Pamulang


Sekolah yang berlokasi sebelum UnPam, sekolah berada di pinggir jalan ,dengan lapangan yang cukup luas dan ga sumpek. 
Namun banyak titik macet ke arah sekolah walaupun begitu sekolah ini banyak prestasi. Eskul Aktif. Ada robotic marching band yang cukup terkenal.








Friday 26 February 2021

List Dokter Rekomendasi

 Berikut list Dokter yang menurut aku rekomen :

1. Dr Diatrie Anindhyajati Spa. ( Spesialis Anak )

Dr Diatrie setahu saya praktek di RS UIN Syarif Hidayatullah, orangnya sangat informatif, ramah dan detail.  Dan jika ada masalah dengan anak beliau suka memberikan PR ke kita sebagai orang tua untuk mensupport atau memantau perkembangan anak. Sayangnya di masa covid ini beliau  jarang praktek. Kalau buka praktek tidak heran antriannya sangat panjang.Dokter ini juga pro RUM. 

Sebelum ketemu Dr. Diatrie , aku selalu ke Dr, Riva Auda, namun sayang beliau sudah almarhumah. 

2. Dr. Tri Wilujeng Spkk.

Sebelum bertemu dengan Dokter Tri, dokter yang sreg dihati saat itu adalah Dr. Wahyu Widodo yang tanpa sengaja ketemu beliau karena tempat prakteknya dekat rumah namun juga praktek di RSPP . Kenapa Dr. Wahyu favorit, selain orangnya ramah,  obat yang diberikan beliau ampuh dan harga obatnya pun wajar.  Namun karena Dr. Wahyu Widodo almarhum, akhirnya aku harus  mencari-cari dokter kulit yang cocok lagi. Karena beberapa kali ke dokter kulit ga sreg.

Akhirnya aku mencoba mencari dokter di RSPP. Kenapa di RSPP ? karena Dr Wahyu pernah di RSPP, siapa tahu  cocok.  Dan setahu aku dokter di RSPP lebih senior dibanding di RS lain.  Ketemulah aku dengan Dr. Tri Wilujeng , orangnya komunikatif,  tidak terburu-terburu dalam memberikan penjelasan, dan sangat mengerti kondisi pasien. 

3.Drg. Anissa Rizki Amalia Sp.KGA ( Spesialis Gigi Anak ) 

Dr Gigi Anak di UIN saat itu hanya dokter Anissa saja, orangnya cantik, ramah, komunikatif, detail dan sabar. Beliau juga sabar dan selalu membalas WA. Beliau  praktek di RS UIN Syarif Hidayatullah. dan klinik dekat rumahnya. 

4. Dr . Teti Ernawati Spog

Dr Kandungan favorit dari anakku yang pertama, tidak heran antrian bisa sampai malam. Karena Dokternya sabar, informatif, humoris, detail, dan entah kenapa nyaman berbicara atau curhat dengan beliau. Beliau praktek di RS UIN Syarif Hidayatullah

5. Prof. Dr. Iris Rengganis Spd KAI

Dr Imunologi yang cukup terkenal, sebelum ke Prof Iris pernah mencoba dokter imunologi lain, namun kurang sreg, Akhirnya searching dokter yang mengerti tentang autoimun, akhirnya menemukan Prof Iris ini. Beliau Praktek di Mayapada TB Simatupang dan RSPI. Saking terkenalnya  untuk janji temu harus waiting list sampai 2 bulan. Untuk konsultasi sekitar Rp.600.000 di RSPI dan di Mayapada Rp.700.000-Rp.800.000 belum biaya obat . Kesan dengan Prof Iris ini sangat ramah, detail penjelasannya, jika ada yang kurang paham dihubungi via chat WA juga responsif dan helpful. 


6. Dr. Nurwansyah SPOG

Praktek di RS premier Bintaro salah satunya, dan kebetulan RS ini rekanan kantor Ibu, konsul ke Dr ini atas rekomendasi teman karena Dokter Nurwansyah adalah dokter yang berpengalaman dan senior, trus lihat dari review google dokternya asyik, pembawaannya  dokternya fun, santai ga bikin stress dan komunikatif dan menjawab semua pertanyaan kita dengan detail . Dan benar saja pas masuk dia menyambut dengan ramah sesuai dengan review pasien2 sebelumnya yang aku baca.

Kebetulan kasus ibu adalah prolabs uteri yang sebelumnya aku mengetahui dari teman dan meminta penjelasan dan sebelum konsul ke Dokter aku juga mempelajari mengenai penyakit ini dan penanganannya. Menurut teman aku biasanya kasus prolabs ahlinya adalah sub spesialis uringenokologi dan dokter yang sub spesialis tersebut aga jarang, dan kalaupun ada bukan rekanan kantor. Tapi Alhamdullilah Dr. Nurwansyah paham dan bisa melakukan tindakan operasi hitrektomivaginal. Jadi ga perlu tuh refer ke subspesialis. Selain itu Dr, Nurwansyah orangnya sabar dan teliti. Alhamdullilah cocok pas banget aku datang belum ada pasien dan aku dipanggil dan bisa  konsul cukup lama dengan dokter nanya ini itu sampai sejelas2nya. 

Untuk biaya praktek dokter 400 rb, dan tindakan usg transvaginal 500 rban. Intinya Dr. Nurwansyah rekomen dan ga bikin stress karena fun orangnya. Dan dia bersedia memberi nomor hp jika ada perlu atau pertanyaan lanjutan. 


Monday 11 January 2021

Mulai Suka Drakor dan Drakor Favorit

Sekedar Cerita ..

Negara Korea terkenal banget sama Kpop, dan K Drama. Sampai-sampai demam Korea merajalela. Bener ya kata orang , kalau udah nonton dan suka satu judul   drama Korea jadinya  penasaran deh sama judul-judul drama yang lain. Walaupun mau berpuluh-puluh episode tetep aja dijabanin. Aku pribadi mulai tertarik nonton drakor itu ketika booming drama The World Of Married ( TWOM) filmnya seru, bikin gregetan dan selalu menunggu setiap episodenya bisa nonton sampai subuh dan emang sebagus itu ga bikin bosen. Jadi baru banget mulai suka drama Korea.

 Dulu aku sukanya film dari Jepang dari anime, drama bahkan lagu-lagunya. Namun karena banyak teracun dengan testi orang-orang tentang drakor beralihlah ke drakor.. karena drama Jepang sekarang ga sebagus dulu banyak yang aneh dan vulgar. Yang bagusnya bisa dihitung. 

Dan jujur saja aku nonton Drakor itu lihat pemainnya dulu kalau sreg di hati baru ditonton, baru ikutin ceritanya tapi kalau episode 1 sudah ngebosenin ya stop, Ganti film. 

Btw..list ini drama korea baik seri maupun bukan yang worth it  buat ditonton , worth it dalam arti ga bosen ditonton, menguras air mata, bikin baper , gregetan, emosi , dari awal sampai ending ga ngebosenin dan emang bagus. Tapi semua balik ke selera masing-masing. Beberapa nilai tinggi karena dari segi alur cerita, pemain dan ostnya sebagus itu. 

1.The World Of Married ( 9.5 /10 )  ( 2020 ) ( 20 episode )




Film yang aku tunggu setiap episodenya, filmnya bikin nyesek, marah, sedih. OSTnya juga bagus2..

Sinopsis  : Seorang istri yang berprofesi sebagai dokter, yang merasa hidupnya sempurna dan bahagia,  memiliki suami yang romantis , dan seorang putra. Namun ternyata sang suami selingkuh. Dan yang bikin shock cara Istri menemukan bukti2 perselingkuhannya. Dan berusaha mempertahankan rumah tanggganya.

2.Birth of Beauty ( 10/10 ) ( 2014) ( 16 episode ) 




Nontonnya maraton sampe subuh, dan asli baper parah nonton ini.. langsung ngefans berat sama aktor utamanya Joo Sang Wook. Kenapa aku nilai tinggi karena film ini bikin ga bisa move on berhari2.. 😁 OSTnya bagus2 banget. Bisa berulang2 nonton film ini.

Sinopsis: Seorang wanita dengan penampilan kurang menarik, tubuh gemuk, tidak cantik namun memiliki hati yang baik, polos dan pinter masak, juga sederhana. Namun dimanfaatkan oleh suami yang hanya mengincar harta dan diselingkuhin pula. Akhirnya ia ingin membalas dendam dengan bertemu seorang dokter untuk mengoplas penampilannya menjadi menarik. 

3. Fantastic ( 8/10 )  ( 2016 ) ( 16 episode )




Nonton ini karena aktornya yang main sama kaya di film no, 2  Bagus tapi masih bikin baper film no.2

Sinopsis : penulis skenario dan pemain film yang kurang profesional  namun memiliki wajah tampan,  yang bertemu dan CLBK, saat mencintai sang penulis skenario , si penulis memiliki penyakit kanker. 

4.Cunning Single Lady ( 8 /10 ) ( 2014 ) ( 16 episode )




Nonton ini karena pemainnya ada Joo Sang Wook . Filmnya bagus.

Sinopsis: Sepasang suami istri yang menikah namun bercerai karena suami berhenti dari pekerjaannya karena ingin menggeluti bisnis, sang istri yang tidak yakin dengan kemampuan suami akhirnya minta cerai padahal mereka masih sama2 saling mencintai.  Saat bertemu  suami sudah sukses dan menjadi CEO sedang istri masih sama kehidupannya yang tanpa sengaja melamar di perusahaan mantan suami. 

5.Obsessed ( 8/10 ) ( 2014)




Walaupun filmnya ada adegan 18+ nya tapi dari sisi cerita bagus. 

Sinopsis : Seorang perwira beristri  yang terobsesi dengan istri dari juniornya. Dan timbul perselingkuhan.

6.Dr Romantic 1 ( 2016 ) ,2 ( 2020 ) , 3 (2023 )  ( 9.5/10) total episode 52







Film dokter pertama yang aku tonton , dan seseru itu setiap episodenya , yang bikin keren dimana pemeran utamanya memiliki keahlian luar biasa menjadi dokter,dan sifatnya wise banget. Berharap ada season 4 nya.

7.Good Doctor  ( 8.5/10 ) ( 2013 ) ( episode 20)




Tetep ada Joo Sang Wooknya dan ternyata filmnya bagus. 


Sinopsis : Joo Woon ( aktor utama ) disini berperan sebagai orang yang autism yang bercita2 menjadi dokter bedah karena kelebihannya menganalisa .. namun untuk mencapai cita2 dan diakui sebagai dokter bedah dengan memiliki autis  tidaklah mudah. 

8.Parasite ( 8 /10 ) ( 2019 )



Sesuai judulnya sekeluarga parasit alias benalu. 

9. My Little Baby Jaya ( 8/10 ) ( 2017 )





Ngenes nonton filmnya. Film tentang Bullying. Dan film Bully pertama yang aku tonton. 

10.Silenced (2011) ( 8/10 )


Bagus dan bikin ngenes cerita tentang kekerasan seksual terhadap anak bisu, apalagi endingnya bikin kesel. Filmnya Goon Yoo yang menurut aku bagus. Usaha untuk mencari keadilan untuk korban pelecehan kaya sia-sia.

11.Tale of the  Nine Tailed ( 8/10 ) ( 2020) ( 16 episode )





Jadi suka sama aktor Lee Dong Wook , keren banget actionnya, dan film dia yang ini yang terbagus menurut aku. Tentang Manusia Serigala yang mencintai manusia biasa. 

12.Flower of Evil ( 8/10 ) ( 2020 ) ( 16 episode )




Bagus ada plot twistnya , jadi suka sama Lee Joon Gie 

Sinopsis : Seorang suami yang memilliki banyak rahasia kelam, dan sang istripun curiga padanya, karena banyak korban yang tiba-tiba meninggal.



13.True Beauty  ( 8.5 /10 ) ( 20200 ) ( 16 episode )





Film favorit semua orang, bagus pemainnya ganteng2. OST-nya bagus2. 

Sinopsis: Seorang wanita yang memiliki wajah kurang menarik dan akhirnya ditutupi oleh make-up menjadi cantik jelita, namun dia merahasiakan wajah aslinya sampai akhirnya terpergok oleh laki-laki tampan, yang ternyata teman kecilnya. 

14.The Penthouse season 1, 2, 3  ( 10/10) ( 2020 ) total episode 38 episode 





Bagus, banyak adegan kekerasan dan bikin gregetan. Film ini komplit, selingkuh ya, bully ya, balas dendam ya,  keserakahan ya.. Film ini satu2nya film yang pemeran utamanya mati semua. Plot Twistnya banyak. 

Sinopsis : Bingung  karena alurnya ribet... :D nonton sendiri aja. 

15.My First Client ( 8/10 ) ( 2019)




Film kekerasan anak lagi yang ini sama ibu tirinya. 

16.The Master's Sun ( 8/10 ) ( 2013 ) ( 17 episode )





Ga sengaja nonton ini karena ada spoiler di medsos, ternyata bagus jadi suka sama Soo Jin Sub dan Gong Hyo Jin. 

Sinopsis Film :  Tentang cewe yang memiliki indra ke 6 yang muncul akibat   koma berbulan2.. dan dia hidup sengsara karena diikuti hantu terus, pada akhirnya dia ketemu guardian yaitu cowoknya . Yang bikin seru cara dia menguak misteri kenapa hantu2 itu mati dan cara dia membantu hantu tsb. 

17.You Drive Me Crazy ( 7.5/10 ) ( 2018 ) ( 4 episode )




Orang pada suka start up aku malah lebih suka ini , pemerannya Kim Seon Ho. 

18.Welcome to Waikiki 2 ( 8.5 / 10 ) (2019 ) ( 16 episode)
Genre : Comedy



Kocak parah , ada Kim Seon Ho dan Moon Ga Young.

Sinopsis : Cerita tentang anak-anak kostan yang kelakuannya aga2.

19.Jealously Incarnate ( 7.5/10 ) ( 2016) ( 24 episode )
Genre : Romance


Nonton ini karena pemerannya Gong Hyo Jin, dan jadi suka sama pasangan mainnya Jeo Jung Suk.



20. Innocent witness ( 7.5/10 )  ( 2019)


Bagus.
Sinopsis :  Drama ini menceritakan tentang anak autism yang menjadi saksi mata pembunuhan. Dimana orang-orang ga percaya dengan apa yang anak autism ini bilang, ternyata anak autism ini memiliki kemampuan yang  melebihi orang normal. 

21. Black ( 2017 )  ( 7.5/10 )  ( 18 episode )



Asli ini film plot twistnya banyak banget. Ceweknya bisa liat kematian dan cowoknya malaikat maut ( grim reaper )

22. Death Bell ( 8/10 ) ( 2008)
Genre : Thriller



Cerita tentang Balas Dendam, Adegan pembunuhannya sadis. 

23. The Divine Fury ( 7.5/10 )



Film tentang exorcism 

24. The Uncanny Counter ( 9/10 ) ( 16 episode )
Genre : Action




Aku pikir nih film tentang olahraga lari gitu soalnya outfitnya baju training. Ternyata film tentang memburu roh jahat ,  actionnya keren banget. Setiap episodenya seru .Dan mereka jadi pemburu karena mereka orang-orang terpilih yang selamat dari kematian. 

25. My Name ( 2021 ) (9/10) ( 8 episode )
Genre : Action 



Ini film keren parah, adegannya 90 % action alur ceritanya tentang balas dendam, Pemain utama wanitanya, adalah Han So Hee yang pernah jadi pelakor di World of Married. Di film ini Han So Hee aktingnya sangar banget beda sama film dia sebelumnya yang banyak adegan romantis dan percintaan. 3 pemeran di foto ini aktingnya bagus semua.

26. All of Us are Dead ( 2022) ( 8.5/10)
Genre : Zombie and Action






Film Zombie pertama yang aku tonton gara-gara lihat review di TikTok ( lagi2 diracun ), karena jujur ya agak males nonton film zombie-zombiean yah karena begitu aja menurutku, tapi film ini beda   dari episode 1 sampai terakhir action , kejar-kejaran, zombienya greget ga mati2, berantem dan cara mereka survive juga keren, tidak membosankan sama sekali. Ada adegan sadis juga . Pokoknya dari awal sampai akhir seru, ada sedihnya karena banyak kehilangan orang yang terdekat. Ada pelajaran juga mengenai bullying, kesetiaan dan kepercayaan. 

27. Forecasting Love & Weather  ( 2022 ) ( 9/10) ( 16 episode )
Genre : Romance 


Love it so much with this Drama.. Jujur ya Korea itu ahlinya drama, tapi kadang suka membosankan, atau ceritanya gitu2 aja.  Paling bisa dihitung yang bagus banget yang mana ( berdasar selera aku ya...) Nah salah satu drama percintaan yang  bagus dan  wajib ditonton ini.Dari awal nonton udah bikin gregetan , ketawa sendiri ada sedihnya juga sekaligus belajar tentang pekerjaan di BMKG . Pemain2nya pun memilliki chemistry  yang kuat. Terutama pemeran utamanya Songkang dan Park Min Young. Cocok banget mereka berdua. Jujur ya film ini bikin jadi  suka banget sama Songkang  , dibanding film romance dia yang Nevertheless.


Sinopsis : Drama percintaan yang dikaitkan dengan cuaca.. Park Min Young atasan dari Divisi utama Tim 2 memiliki tunangan yang juga bekerja di kantor yang sama yaitu BMKG pusat. Sayangnya tunangannya berselingkuh dengan reporter wanita yang juga bekerja di BMKG cabang.Dan mereka pun putus. Sampai akhirnya Park Min Young bertemu pegawai junior Song-Kang yang juga bekerja di BMKG. Namun Park Min Young bertekad tidak mau memiliki pacar di kantor yang sama karena rasa trauma dengan mantan tunangannya. Namun rasa cinta timbul antar keduanya. 

28. Mouse (8.5/10) ( 2021 ) ( 20 episode )




Film yang menceritakan kasus pembunuhan oleh psikopat berantai. Dan menebak-nebak siapa psikopat sesungguhnya. Banyak dikejutkan dan teori2 yang bikin pusing main tebak-tebakan. Plot Twistnya juga lumayan,, kalau nonton ini pasti berasumsi jangan-jangan dia nih yang bunuh eh bukan, eh ternyata dia juga terlibat.. seru banget nontonnya.


29. Squid Game  ( 2021 ) ( 8/10) ( 9 episode )





Film mengenai permainan uji nyali dan mematikan dengan uang sebagai hadiahnya. Dan kebanyakan yang diincar oleh sang pembuat permainan adalah orang- orang yang butuh uang. Gara-gara film ini dari mulai boneka perempuan, baju pemain, permen dalgona, bahkan kostum penjaga banyak dijual. Sampai anak-anakpun suka sekali sama hal-hal yang berkaitan dengan film ini. Di film ini benar- benar terlihat mana teman mana lawan. Karena nyawa sebagai taruhannya maka rela melakukan apa saja. 

30. Business Proposal ( 2022 ) ( 8/10 ) (12 episode )

Film bergenre Romantic Comedy, nonton fillm ini lebih banyak adegan konyolnya. Sedihnya jarang, Bagus sih cuma aga kurang greget  aja. Cuman aku akuin pemain utama ceweknya totalis banget akting konyolnya. Dan aku suka banget sama second couplenya kocak.


Sinopsis :  Shin Na Ri pegawai biasa  memiliki sahabat perempuan bernama Yeong So yang merupakan putri dari konglomerat. Suatu hari CEO dari perusahaan bernama Kang Tae Moo pria tampan,kaya, pintar dalam segala hal diminta menikah oleh Kakeknya, agar meneruskan perusahaan makanan miliknya. Dengan mengadakan kencan buta dengan list para anak konglomerat salah satunya Yeong So. Namun Yeong So tidak mau dijodohkan karena ia ingin menemukan cinta sejatinya sendiri, akhirnya dia meminta Shin Nari untuk berakting sebagai dirinya  bertemu Kang Tae Moo yang ternyata Bos dari perusahaan tempat dia bekerja.

31. Tommorow ( 2022) ( 9.5/10)



Film yang menceritakan tentang malaikat maut, namun bedanya di sini malaikat mautnya memiiliiki misi menyelamatkan manusia yang sudah putus asa dan akan mengakhiri hidupnya. Baru nonton awal2 air mata udah banjir, karena banyak pelajaran kehidupannya. Bahwa solusi bunuh diri bukan solusi yang terbaik,dan tidak menyelesaikan masalah hidup. Di sini manusia juga dikasih pilihan apakah tetap ingin bunuh diri atau mau hidup. Ada lucunya juga terutama aktor Roowon.

32. Now It's Showtime ( 2022 ) ( 8.5/10 )




Film ini menceritakan tentang cucu seorang dukun yang tidak ingin menjadi dukun awalnya karena ia tidak mau kejadian sama menimpa dirinya seperti kakeknya. Sudah menolong orang namun malah difitnah , akhirnya ia bekerja sebagai pesulap dibantu oleh 3 hantu . Cucu ini bernama Cha Cha Wong diperankan oleh Park Hee Jin  yang memiliki keahlian dapat melihat hantu. Sampai dia bertemu polisi wanita yang menangani sebuah kasus kematian dan mau ga mau diapun ikut terlibat. Ini film seru, kocak, sedih campur aduk. Pemain wanitanya amat sangat maksimal. Dan pemeran utamanya juga kocak. Tiap episodenya tidak membosankan.

33. Dr. Lawyer (2022 ) ( 8.5/10) ( 16 episode )



Nonton ini karena pemerannya So Ji Sub, episode pertama mulai banyak lika liku dan seru. Akhirnya dilanjut sampai episode seterusnya.. seseru itu filmnya.

Menceritakan tentang seorang dokter bedah pintar ( So ji Sub) yang dimanfaatkan untuk melakukan operasi ilegal. Dan akhirnya dia dituduh sebagai pembunuh. Setelah dia bangkit dari keterpurukan dia berusaha membalas dendam kepada semua yang mengkhianatinya dengan cara yang lihai. 

Suka banget sama aktinya So ji Sub dan si Jaksa karena melakukan balas dendam dengan sangat hati2.

34. Juvenile Justice  (2022) (8/10) ( 10 episode )






Jadi tertarik drama dengan latar belakang hukum dan persidangan. Habis nonton Dr. Lawyer jadi penasaran nonton drama ini. Alur yang menceritakan tentang kenakalan anak remaja serta sebab akibat dari kenakalan tersebut. Dimana anak di bawah umur 14 thn masih dianggap tidak bersalah di hukum Korea. Namun pemeran utama film ini yang berperan sebagai hakim, ia menegaskan dan membuat ketentuan  bahwa kenakalan anak remaja bukan hal sepele, harus diberikan hukuman tegas agar mereka jera. Berbagai masalah akhirnya bisa ditangani oleh Hakim ini. Walaupun sang hakim bersikap terlihat seolah keras, tidak peduli. Bahwa tidak ada alasan " namanya juga anak-anak" salah ya salah dan harus dihukum.

35. Alchemy of Souls ( 2022 ) ( 20 episode ) ( 9.5/10 )



Awalnya aga males gitu nonton ini karena kurang suka film kolosal, ternyata ada aktor favorit Joo Sang Wok main walau bukan  jadi pemeran utama jadilah terus nonton episode per episode .Filmnya menceritakan tentang pemindahan jiwa dan ilmu sihir.  Mulai seru di episode 5 ke atas mulai mengerti kenapa sampai begitu. Banyak Plot Twistnya. Pemainnya juga banyak banget karena menceritakan 4 penyihir yang memiliki keturunan yang menjadi penyihir juga. Dan pastinya ada keluarga yang iri kekuasaan. Pemeran yang jadi penyihir mudanya keren2. 

36. Extraordinary Attorney  Woo ( 2022 ) ( 9.5/10) ( 16 episode ) 



Film yang menceritakan seorang gadis yang memiliki autism namun jenius ( Park Eun Bin) . Dia sangat menyukai pelajaran hukum dan lulus dengan nilai terbaik di kampusnya, namun sayang karena dia memiliki autism sulit untuk mendapatkan kerjaan, sampai akhirnya diterima di Firma Hukum Hanbada. Awalnya orang2 memandang rendah karena sifatnya, namun karena kejeniusannya dia bisa memenangkan berbagai kasus hukum dengan segala keunikannya. Cerita ini sangat menarik, ada kartun2nya, tone warna filmnya juga keren.Kelakuannya yang kocak dan tim2nya yang kocak jadi semakin menarik untuk ditonton. Worth to watch. 

37.Gold Mask ( 2022 ) ( 7.5/10 ) ( 100 episode )


Nonton ini karena ada Cha Yer Yun istri dari Joo Sang Wook aktor favorit aku. Awalnya males abis panjang episodenya.. Tapi setelah diikuti di episode pertama seru dan bikin penasaran konfliknya terlalu banyak dan aga berbelit2.. tapi penasaran aja. Ya tentang orang2 bermuka dua gitu lah makanya judulnya Gold Mask. Tentang Balas Dendam, Pengkhianatan, Ketidakpercayaan dan lain2. 

38. Little Women ( 2022 ) ( 8.5/10 ) ( 12 episode )




Nonton ini karena rekomendasi TikTok, alur ceritanya bikin puyeng kayak film Penthouse .Cerita tentang 3 saudari yang miskin, dan ingin memiliki kehidupan sukses mapan. Sampai suatu ketika 3 saudari ini harus berhubungan dengan sebuah kasus yang melibatkan  orang terpandang, mereka juga dimanfaatkan, tentang kekuasaan.  Baru paham pas episode terakhir kenapa si pelaku melakukan seperti itu. Keren sih filmnya. 

39. Law Cafe ( 2022 ) ( 8.5/10) (16 episode )





Nonton karena pemerannya Lee Seung Gi  dimana setiap dia main filmnya ok buat ditonton, dan pemeran wanitanya memainkan rolenya sangat totalitas , atraktif, kocak. Ada adegan2 konyolnya juga. Film yang menceritakan tentang Kim Yu Ri seorang pengacara yang sangat out of the box, blak2an, cantik , dan teguh pendirian. Suatu saat Kim Yu Ri berhenti dari kerjaannya dan membuka kafe yang sekaligus memberikan nasihat permasalahan hukum. Di sana dia bertemu Lee Seung Gi yang ternyata tuan tanah tempat kafe dia berdiri, dan juga cinta lamanya saat sekolah dulu yang pintar dan mantan pengacara juga. Asli nonton ini kocak, sedih, gemesin.. 

40. Blind ( 16 episode ) ( 2022 ) ( 9/10)


 Plot twistnya banyak banget, nontonnya puyeng sendiri menebak2 siapa yang jadi pembunuhnya . Aku nonton ini sambil bolak balik baca sinopsis dan pemeran2nya . Semua tragedi terjadi karena kejadian 20 tahun lalu dimana 5 anak disiksa . Dan membalas dendam kepada yang menyiksanya, tapi belum ketahuan si anak yang balas dendam siapa pas udah besarnya. karena semua pemeran mencurigakan. 

41. A Pledge To God ( 24 episode ) ( 2018 ) ( 8.5/10)



Nonton film ini atas cuplikan rekomendasi sosmed. Ceritanya tentang seorang Istri yang sedang hamil dan dikhianati oleh teman kerjanya yang berselingkuh dengan suaminya. Pada akhirnya bercerai, Istri tersebut memiliki anak yang menderita leukeumia akut sehingga diperlukan donor seorang anak lagi dari hubungan istri dan mantan suami.  Mau tidak mau Istri dan mantan suami melakukan intemasi untuk mendapatkan donor untuk kesembuhan kakaknya. Dari awal berlibet banget urusannya , dan temannya bener2 rese merebut suami, ingin merebut kekuasaan juga anak. Nonton ini bener2 bikin gregetan sama temennya yang serakah.

42. Somebody ( 8 episode ) ( 2022 ) ( 8/10 ) 



Film ter dark  yang aku tonton. Tentang seorang wanita pintar namun memiliki Asperger Syndrom  yang membuat aplikasi pertemanan bernama SOMEBODY. Namun aplikasi tersebut disalahgunakan oleh psikopat ganteng yang diperankan oleh Kim Young Kwang. Pemeran psikopat ini berakting di luar zona nyaman yang biasanya berakting di romcom kini langsung berubah jadi crime genrenya. Filmnya lebih ke pembunuhan dan banyak adegan s*x . Yang aku bingung pada mau yang dating ma nih psikopat, dan ga ada 1 pun yang di film ini usaha menangkap ni psikopat. Perempuan2 yang berperan di sini pada bloon semua menurutku, apalagi si polisi perempuan yang memiliki disabilitas pakai kursi roda tapi sok2an mau nangkep ujung2nya ketakutan sendiri. Antara emosi sama gregetan nontonnya. Walaupun ending  aga tragis, karena si psikopat mulai beneran cinta sama si wanita pintar.  Alurnya juga aga lambat sih menurutku, tapi akting psikopat bener2 keren kaya beneran psikopat. 

43. The First Responder ( 2022 ) ( 9/10)


Cerita tentang pemadam kebakaran dan polisi yang bekerja sama menangani kasus2. Tiap episodenya menceritakan kasus yang berbeda. Pemeran utama berperan sebagai detektif yang jago menganalisis kasus dan kerja cepat , tanggap dan tangkas sesuai keinginannya. Apa yang dia tebak selalu benar. Setiap episode alurnya seru dan kita sebagai penonton seperti ikut ke dalam ceritanya menebak2 apa yang terjadi. 

44. Revenge For Others ( 2022 ) ( 12 episode ) ( 8/10)


Film yang menceritakan sesuai judul Pembalasan dendam buat lainnya. Kasus diawali pelajar mati diduga bunuh diri jatuh dari lantai atas. Adiknya mencari tahu sapa yang terjadi sebenarnya, dengan berpura2 menjadi pelajar di sekolah tsb. Ternyata di sekolah tersebut terjadi kasus bullying dan yang membully selalu mendapat hukuman dari seseorang. Ni film bener2 plot twist banget, karena ada 3 orang yang kemungkinan jadi pelaku. Ternyata dari semua kejadian semua berhubungan. Seru filmnya. 

45. Connect ( 2022 ) 6 episode ( 9.5/10 )


1 kata buat film ini KEREN! walaupun banyak darah, potong2 tubuh tapi dari segi ceritanya bagus jelas. 3 pemeran utama juga totalitas banget aktingnya.

46. Red Ballon ( 2022 ) 20 episode ( 8/10 )


 Asli nonton ini pertama kali penasaran sama ceritanya. Dan lama kelamaan ditonton super ngeselin hampir semua pemain disini ngeselin semua kecuali Han Ba Da ngeselinnya ga seberapa. Paling kesel semua pada munafik semua. Kaya Parasite tapi selingkuh . Serakah semua gitu pemain lakinya pada ga berani menolak, ga ada satupun yang baik di sini. Kaya ga ada satupun yang bahagia gitu endingnya. Yang lucunya berkaitan semua satu sama lain. 

47. Pandora  (2023 ) 16 episode ( 8/10 )


Penasaran sama filmnya karena penulisnya sama dengan penulis The Penthouse. Cerita si pemeran utama adalah seorang pembunuh bayaran dan dirubah kehidupannya secara drastis oleh suaminya menjadi wanita terhormat. Film tentang pembalasan dendam.. dan benar aja pas episode terakhirnya ngegantung. Kayaknya bakal ada season 2 nya.

48. Bora Debora ( 2023 ) 14 episode ( 7.5 /10 )



 Cerita seorang penulis yang menceritakan kisah pribadinya untuk insiprasi banyak orang. Awal2nya talking too much filmnya. Lama2 diikuti alurnya cukup menyenangkan.. mulai pertengahan ke akhir episode .. aga bikin greget , ada komedinya juga.

49. Duty After School ( 2023 ) 10 episode  (8.5/10)


Filmnya mirip2 All Of Us of Dead. Dimana tiba2 ada penyerangan mahluk luar dan anak2 SMA dipaksa untuk menjadi pembasmi mahluk2 tsb. Mereka diajarkan oleh para Tentara Militer dengan diimingi janji bisa lulus dengan nilai baik. Seru banget pas lawan mahluk2nya.. Anak2 SMA yang dikira hanya bisa main2 saja. Namun kenyataannya mereka dipaksa untuk bertahan hidup dan membuat strategi cara mengalahkan mahluk tersebut. Endingnya di luar dugaan... aga menyebalkan. 

50. Battle for Happiness ( 2023 ) ( 16 episode ) ( 8.5/10)



Film yang menceritakan tentang ibu2 sosialita dan perang media sosial. Dimana postingan di media sosial tidak selamanya benar, dan mereka menutupi segala masalah agar dicap sebagai keluarga bahagia. Rasa iri , dengki semua jadi satu.,. sampai suatu ketika terjadi pembunuhan yang melibatkan semua ibu2 tersebut. Banyak plot twistnya. Seru untuk ditonton. Dan alurnya yang cukup rumit dan banyak rahasia yang terungkap satu persatu. 

51. King The Land ( 2023 ) ( 16 episode ) (9.5/10)


Drama Romcom yang ceritanya seperti drama romcom pada umumnya dimana anak CEO hotel yang jutek bertemu dengan pegawai hotel yang ramah dan suka senyum. Tetapi yang membuat beda pemerannya anggota girl dan boyband yang digosipkan pacaran, dan chemistry kedua bener2 kaya orang pacaran banget jadi kaya nonton kaya orang lagi pdkt, pacaran , bucin aja gitu.Alur ceritanya juga ringan. Hampir isi drama ini komedi banget aku nonton sampai ketawa2 dan senyum2 sendiri. Di pertengahan disuguhi adegan romantis yang bener2 out of the box ,, kayaknya abis nonton ini kaya ingin punya cowo kaya si pemeran utama pria karena green flag banget. Walaupun begitu ada sedikit perselihan tapi lebih full ke Romcomnya.. Seru sih buat ditonton.. kaya ga bisa menghilang aja setiap scenenya beberapa hari ke depan karena sesuka itu. Ost-nya juga bagus2. 

52. Mask Girl ( 2023) 7 Episode  ( 8/10 )


 
Film mengenai seseorang yang tidak cantik namun ingin menjadi bintang, dimana dunia mengolok2 dirinya, bahkan ibunya sendiri. Karena rasa keinginannya menjadi bintang dia membuka channel medsos live dengan berperan sebagai mask girl . Dimana gerakan2nya sexy dan menutupi kejelekan wajahnya, dan itu  mengundang banyak pria untuk menonton. Sampai akhirnya salah satu penontonnya yang juga kurang pd alias kurang ok  mencintai bahkan terobsesi dan disinilah semua menjadi bencana. Cukup Seru, ada adegan disturbing sedikit. Tapi asli sih hebat pemeran2nya pede banget berperan sebagai wanita yang kurang cantik ini. Alurnya cukup cepat. dan no happy ending .Aku akui bodynya asli bagus. Filmnya alurnya cukup cepat sih menurut aku dan udah end aja. Kaya tragis aja pemain utamanya.